Laman

Minggu, 27 Juni 2010

SAMBUTAN KETUA JURUSAN

SAMBUTAN KETUA JURUSAN PENDIDIKAN SEJARAH
Dalam Rapat Persiapan Akreditasi dan Evaluasi Kinerja Dosen Tingkat Jurusan Sejarah
Semester Genap Tahun 2009/2010 Tanggal 01 mei 2010.

Yang terhormat Bapak Ketua Yayasan Taman Siswa atau yang mewakili
Yang terhormat Bapak Ketua STKIP Taman Siswa Bima
Yang terhormat Bapak Pembantu Ketua (Puket I,II dan III)
Yang terhormat Bapak/Ibu Dosen Jurusan Pendidikan Sejarah.
Hadirat dan hadirin yang telah bersedia hadir pada kesempatan rapat ini yang sama-sama diridhai Allah SWT.

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.
Pertama-tama saya ucapkan terimakasih atas kehadiran Bapak/Ibu Dosen dalam memenuhi Undangan kami guna hadir dalam Rapat Persiapan Akreditasi dan Evaluasi Kinerja Dosen Tingkat Jurusan Sejarah Semester Genap Tahun 2009/2010. Walau dalam hal ini Undangan yang kami layangkan tidak layak sebenarnya dalam konteks Akademik namun oleh karena keterbatasan dan kesibukan yang kita jalani sehingga tidak memungkinkan kami melayangkan undangan dalam bentuk yang formil sebagaimana semestinya. Sekali lagi kami menyampaikan permohonan Maaf yang sebesarnya.
Bapak/Ibu Dosen Jurusan Pend. Sejarah beserta undangan yang kami hormati. Dalam menyikapi perkembangan dan kemajuan sistem pendidikan saat ini, kita dituntut untuk terus berbenah dan memperbaiki diri dalam tataran konsep dan pelaksanaan bentuk dan tatacara guna mampu mewujudkan persaingan dalam dunia pendidikan pada saat ini, terlebih lagi ketika aturan-aturan yang mengharuskan pada kita guna mewujudkan suatu sistem pendidikan yang baik dan bermutu sebagaimana yang ingin digalakkan pemerintah pada peringatan Hari pendidikan esok harinya yakni ”Pembangunan Pendidikan yang berkarakter” dimana hal ini lebih jauh dipaparkan oleh Wakil Pimpinan Yayasan ini (Yayasan Taman Siswa Bima) Dr. Ibnu khaldun M.Si sebagaimana disampaikan pada kesempatan Rapat pada tanggal 23 April 2010, menginginkan agar masing-masing unsur yang ada dikampus ini memiliki karakter masing-masing dengan kata lain seorang Dosen Harus berkarakter, Mahasiswa yang berkarakter hingga sampai pada Alumni ataupun Out-put yang nantinya hendak ditelurkan oleh Kampus ini senantiasa memiliki Karakter.
Bapak/Ibu Dosen Jurusan Pendidikan Sejarah yang kami banggakan. Pendidikan Berkarakter yang dimaksudkan diatas menginginkan kita agar senantiasa menanamkan sikap-sikap yang baik dan sewajarnya dalam pelaksanaan proses pembelajaran atau perkuliahan yang kita terapkan dalam Kampus ini. Disisi lainnya kita juga tetap menjaga dan memupuk sifat intelektual yang kita miliki.
Konsep dan Tantangan Sistem Pendidikan Perguruan tinggi
Pada tataran konsep pendidikan di perguruan tinggi yang diterapkan oleh Pemerintah pada saat ini, sesuai dengan UU Guru dan dosen Nomor .... Tahun ..... mengharuskan seorang dosen sebagai tenaga pengajar di Perguruan tinggi yang mengelola Strata Satu minimal memiliki kualifikasi ijazah Master (Magister) sementara yang mengelola Jenjang Pendidikan Strata Dua (Pasca Sarjana) yakni yang memiliki Kualifikasi Ijazah S3 (Doktoral). Lain daripada itu, sebagaimana disampaikan oleh ketua Kopertis wilayah VIII (Bapak Prof. Ir. Baharudin) menegaskan sesorang Dosen barulah dikatakan sebagai Dosen harus memiliki Jabatan Akademik (Jabmik) atau Jabatan Fungsional (Jafung) minimal Asisten Ahli. Dari dua konsep diatas setidaknya di Jurusan Pendidikan Sejarah STKIP Taman Siswa Bima ini mendapatkan tantangan-tantangan dimana Jurusan ini sebagaimana yang ditetapkan dalam pembagian Dosen tetap oleh pihak Yayasan Taman Siswa, kita barulah 2 (dua) Orang yang bergelar Master (S.2) itupun bukan dari kualifikasi Master sejarah, sementara yang memiliki jabmik ataupun Jafung di jurusan ini sebanyak 5 (Lima) Orang. Dan tinggal beberapa orang yang tidak memiliki NIDN.
Bapak/Ibu Dosen Jurusan Pendidikan Sejarah yang kami hormati. Hal ini sengaja kami paparkan agar kiranya kita segera berbenah untuk melakukan pengurusan agar senantiasa kita mendapatkan pengakuan dari Masyarakat bahwa dosen-dosen yang mengajar di Jurusan Pendidikan Sejarah STKIP Taman Siswa Adalah benar-benar Dosen dan bukan Dosen-Dosenan. Selain itu hal ini dilakukan agar dapat mempermudah kita mendapatkan suatu pengakuan Status terakreditasi oleh BAN PT sebagaimana kita harapkan bersama.
Sebagaimana yang sudah digariskan dalam Standar BAN PT, terdapat 7 (Tujuh) Standar yang mesti kita benahi dalam Penyelenggaraan Jurusan ini. Ketujuh Standar yang dimaksud mustahil hal itu dapat kami lakukan sendiri tanpa melibatkan seluruh Dosen dan elemen yang ada dikampus ini khususnya yang ada di Jurusan Pendidikan Sejarah. Adapaun ketujuh standar yang dimaksud ialah :
Standar 1 meliputi: visi, misi, tujuan dan sasaran, serta strategi pencapaian dalam pendirian dan pelaksanaan program ditingkat Jurusan. Standar 2 meliputi: Tata Pamong, Kepemimpinan, Sistem Pengelolaan, dan Penjaminan. Standar 3 meliputi: Mahasiswa dan Lulusan, Standar 4 Sumber Daya Manusia, Standar 5 Kurikulum, Pembelajaran, dan Suasana Akademik, Standar 6 Pembiayaan, Sarana dan Prasarana, serta Sistem Informasi dan Standar 7 yakni Pelaksanaan Penelitian, Pelayanan/Pengabdian Kepada Masyarakat, dan Kerjasama. Dari Tujuh standar yang ada tidak menutup kemungkinan adanya hal-hal lain yang masih perlu kita benahi di Jurusan Sejarah Pendidikan Sejarah yang kita cintai ini.
Sebagaimana yang ada dalam tujuh standar yang mesti kita benahi berdasarkan ketetapan yang diberlakukan Oleh BAN PT diatas keterlibatan seorang Dosen termuat dalam Standar 2, 4, 5 dan 7. Pada Standar yang ke-2, diharapkan seorang Dosen memperhatikan sistem dan tata cara pembibingan dalam pembelajaran/perkuliahan di ruangan terhadap Mahasiswa dan serta merta kita menanamkan ciri ataupun tabiat kepemimpinan yang harus kita terapkan dan sistem pengelolaan kelas (Pengelolaan Jurusan) dan penjaaminan mutu kelulusan. Sementara pada Standar 4, kita dituntut untuk memiliki sumber daya Manusia yang berkualitas sehingga nantinya kita juga mampu melahirkan alumni atau lulusan-lulusan yang memiliki sumber daya yang memadai pula. Sementara pada Standar yang Ke-5 disini menuntut kita bekerja keras untuk menyamakan kurikulum kita dengan kurikulum Sejarah yang berstandar Nasional. Menurut Laporan dari pelaksana Pelaporan Epsbed, kurikulum yang kita jalani sekarang masih belum memenuhi standar kurikulum Nasional olehnya demikian nantinya akan ada matakuliah-matakuliah baru yang hendak kita ajarkan pada Mahsiswa kita yang mulai kita laksanakan pada Angkatan 2010 ini nantinya. Disamping itu juga perlu kiranya kita membuat perangkat-perangkat pembelajaran seperti SAP, Silabus dan Kontrak Perkuliahan serta disetiap pertemuan yang kita lakukan diharapkan untuk mengeluarkan Hand-Out minimal 3 (tiga) halaman berdasar pada materi perkuliahan yang kita bawakan. Hal ini penting sifatnya oleh karena keterbatasan sumber yang dihadapi oleh Mahasiswa kita serta membiasakan kembali kita dalam hal penulisan agar kita mampu melahirkan suatu karya-karya baru dalam pelaksanan dan proses perkuliahan sebagaimana yang diinginkan dalam Standar ke-7 yakni melaksanakan Penelitian. Disamping kurikulum dalam Standar 5 inipun mengharapkan kita agar senatiasa bijaksana dalam menata suasana akademik agar nantinya kita dapat melahirkan alumni-alumni yang berkualitas serta handal serta mampu bersaing dengan Alumni-alumni lain baik didalam nageri maupun luar Negeri dalam bursa Pencaker yang kian hari kian sempit.
Bapak/ibu Dosen Jurusan Pendidikan Sejarah yang kami Banggakan. Mungkin demikian kata sambutan panjang lebar yang kami sampaikan dalam kesempatan ini, lebih dan kurang kami tidak lupa menyampaikan permohonan maaf untuk kesekian kalinya dan atas partisipasinya tidak lupa pula kami ucapkan terimakasih banyak. Tidak lain dan tiada bukan hal ini kami upayakan agar Jurusan Pendidikan Sejarah STKIP Taman Siswa menjadi Jurusan yang terdepan dalam kampus yang kita cintai ini.
Wabillahi Taufik Walhidayah Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Bima 01 Mei 2010
Ketua jurusan Pendidikan Sejarah


Yusuf, S.Pd
Asisten Ahli/IIIa
NIDN. 0810128201

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Harap Tinggalkan Pesan ya Mas,Mba,bu,pa,om,non dll